CAMPUR ADUK

Saturday, August 18, 2018

ROH JAHAT

Pagi yang cerah sekali. Seorang anak kecil bernama Laras dateng ke sekolahnya. Tapi sampai di sekolah Laras di ejek teman-temannya dengan perkataan "Hantu." Laras hanya diam membisu dan bergerak masuk ke dalam kelas. Saat mau duduk di tempat biasa Laras belajar ternyata meja belajarnya di coret-coret dengan perkata" Hantu dan Setan." Laras tetap tidak mengrubis semua ejekan temannya dan duduk dengan santai. Pelajaran pun di mulai. Guru pun masuk ke kelas. Lalu Laras dan anak-anak yang lain mengeluarkan buku pelajarannya.

Awal suasana tenang sekali. Guru yang bernama Lisa mulai mengoceh tanda pelajaran di mulai. Tapi ocehan mulai kasar mengintimidasi Laras. Tetap saja Laras diam seribu bahasa. Guru Lisa pun marah menunjukkan wujud yang sangat seramkan  seperti setan. Laras terkejut sekali dan bangun. Guru Lisa mendekati Laras dengan cepat dan tetap mengintimidasi Laras. Karena ketakutan sekali Laras mengambil payung kesayangannya berwarna kuning, lalu segera di bukanya. 

Sontak guru Lisa yang hantu menghilang karena ada mantra pelindung yang tertulis di payung. Laras pun selamat dari godaan hantu jahat. Tetapi karena ulah Laras semua teman-temannya ketakutan dan menjauhinya. Sampai guru yang asli muncul.

"Laras kenapa kamu?" tanya guru Lisa.

Laras hanya diam dan meneteskan air mata di balik payung berwarna kuning yang terbuka. Setelah itu pendidikan pun di lanjutkan sampai selesai. Laras  pun meninggalkan sekolahnya dengan berjalan kaki melewati pinggiran kali. Muncul lagi hantu Lisa mendekati Laras dengan meledek dan mengintimidasi sampai ketakutan. Laras berusaha menghindar lari menjauh, tetapi tetap di hadang oleh hantu Lisa. 

Laras tidak bisa lari lagi dan menggunakan payungnya untuk mengusir hantu Lisa. Ternyata hantu Lisa lebih kuat dan memegang payung Laras dan berkata "Jangan meremehkan saya." Laras makin ketakutan dan melepaskan payungnya dan berlari menjauh. Lagi-lagi hantu Lisa mengejar Laras  sampai terpojok. Dateng sesosok yang berbaju jas hitam dengan membawa payung hitam. Pemuda tersebut mendekati Laras dan menghentakan payung hitam ke tanah. Terjadilah reaksi energi yang langsung memusnahkan hantu Lisa. Laras pun selamat dari hantu penasaran dan bergerak mendekati pemuda berjas hitam. Laras pun tidak lupa mengambil payung yang tergeletak di tanah.

"Om kenapa bisa menggunakan kekuatan untuk menghusir hantu?" tanya Laras sambil menghentakan payung kuningnya ke tanah.

"Maksudnya sepeti ini," kata pemuda berjas hitam sambil menghentakan payungnya ke tanah dan terjadilah reaksi energi untuk penghusir hantu penasaran.

"Iya..seperti itu," kata Laras.

"Saya seorang penghusir hantu penasaran yang mengganggu manusia," kata pemuda berjas hitam.

"Oh iya nama Om siapa?" tanya Laras.

"Nama saya Tong samcong," kata pemuda jas hitam.

"Nama Om Tong samcong. Nama saya Laras," katanya.

"Laras..nama yang bagus dan cantik sesuai dengan orang yang lugu dan manis," kata Tong samcong.

"Om bisa mengajarkan saya. Untuk mengusir hantu penasaran yang terus menggangu saya," kata Laras.

"Bisa... saya ajarkan," kata Tong samcong.

"Hore..saya..belajar ilmu untuk mengusir setan jahat yang menggangu saya selama ini. Agar saya tidak di ejek lagi oleh teman-teman," kata Laras.

"Anak yang lucu," saut Tong samcong.

Laras dan Tong samcong meninggalkan daerah pinggiran kali dan berjalan menuju rumahnya Laras. Sampai di rumah Laras mulai berlatih dan belajar untuk bisa mengusir roh jahat dengan bimbingan Tong samcong sebagai guru penghusir roh jahat.

No comments:

Post a Comment

CAMPUR ADUK

JAB WE MET

Malam yang tenang di kediaman rumah Budi. Setelah nonton Tv acara kuis family 100, yaaa seperti biasa Budi duduk santai di depan rumahnya se...

CAMPUR ADUK