Malam yang tenang sekali Indro duduk di depan teras sambil memandang langit yang cerah sambil menikmati kopi enak buatannya. Dono baru menyelesaikan mengetiknya di leptopnya dan segera duduk ruang tengah dan langsung menghidupkan Tv. Dengan santai Dono menonton acara Tv yang menurutnya menarik dan bagus. Kasino baru pulang dari urusannya kerjanya dan pulang ke rumah. Melihat Indro yang sedang duduk di teras sambil minum kopi dan segera mengucap salam "Asalamuaikum".
Jawablah Indro dengan santai "Waalaikumsalam".
Kasino langsung duduk di sebelah Indro sambil makan singkong goreng yang ada di meja. Dengan asiknya Kasino menikmati singkong goreng, lalu terdengar suara celoteh Indro yang tersamar "Hidup gini-gini aja?!"
Sontak Kasino berkata "Indro jika ada masalah cerita. Mungkin aku bisa menolong kamu!"
"Masalah sih gak rumit-rumit amat sih Kasino. Cuma???" kata Indro.
"Cuma apa?" Kasino memotong pembicaraan Indro.
"Hidup ini kadang mudah kadang rumit?!" kata Indro.
"Maksudnya?" tanya Kasino.
"Banyak berita di Tv maupun surat kabar sampai di lingkungan sekitar kita. Kenyataannya ada saja masalah di lingkungan. Ada jalan manusia itu mudah sampai tujuan ada juga sulit sampai tujuan. Kaya lingkaran kehidupan hitam dan putih atau nama lainnya baik dan buruk," cerita Indro.
"Ya. Hidup penuh ujian. Tergantung manusia menyikapi dengan jalan mana yang baik saja. Tapi jika ingin jalan bagus sih harus mengikuti peraturan yang ada jadinya tertip, teratur dan nyaman. Karena masih banyak manusia yang akan merusak tatanan. Pada akhirnya merampas hak orang lain demi menyelamatkan dirinya, katanya. Padahal untuk menunjukkan kehebatan dirinya kuat dan menindas yang lemah. Apalagi jika punya kedudukan dan uang. Bisa sewenang-wenang dalam bertindak dalam menjalani hidup," penjelasan Kasino.
"Kalau begitu sih. Banyak orang akan melanggar aturan dan pada akhirnya berbuat jahat dari lapisan rakyat jelatah sampai para pejabat," saut Indro.
"Ya...begitu adanya. Maka itu pentingnya....Hukum harus benar-benar ada untuk melindungi yang lemah dari orang-orang yang melanggar aturan demi kepentingan diri mereka semuanya. Maka itu kita harus berterima kasih pada Polisi dan Tentara jika berhasil menumpas segala kejahatan. Karena banyak di lingkungan kita ini berpura-pura jadi orang baik-baik padahal penjahat," kata Kasino.
"Kalau para pejabat...gimana Kasino? Yang melanggar aturan yang berlaku. Pada akhirnya merugikan semua orang?" tanya Indro.
"Tegak hukum seadil-adilnya. Tampa pandang bulu. Tujuannya demi mengembalikan semuanya jadi baik," kata Kasino.
"Jadi tetap saja hidup ini terus bertarung antara yang baik dan buruk demi menciptakan keharmonisan di antara kalangan manusia antara miskin dan kaya," tambahan Indro.
"Ya....begitu adanya hidup. Jalani aja. Kalau terkena masalah. Ya bersabarlah. Pasti ada jalan untuk kita selamat pada tujuan yang penuh kebaikan," kata Kasino.
"Kalau begitu sih. Aku ingin menyelesaikan masalah ku dengan penuh kesabaran saja. Pada hal urusannya memang pelik. Antara hak aku dengan orang lain. Baik dan buruk. Pada akhirnya sampai ketujuannya ya itu kemenangan alias kebaikkan yang mutlak," kata Indro.
"Kalau sudah mengerti jalanin dengan baik. Pasti masalahmu cepat selesai. Dari masalah kecil menjadi besar, lalu besar menjadi kecil dan akhirnya menghilang," tambahan Kasino.
"Terima kasih Kasino atas masukannya," kata Indro.
"Ya...sama-sama," saut Kasino.
Kasino pun masuk ke dalam rumah langsung ke kamarnya untuk berbenah diri. Indro masuk rumah juga dan duduk sama Dono menonton acara yang menyenangkan hatinya dan melupakan sejenak masalah dalam dirinya. Indro pun terbawa suasana acara Tv yang lucu karena tingkah para pelawak yang lucu. Dono pun juga tertawa melihat apa yang di tontonnya di Tv. Rasa senang pun di dalam diri Indro. Kasino pun yang sudah berbenah diri dan membawa secangkir kopi buatannya duduk bersama Indro dan Dono untuk menyaksikan tonton Tv yang bagus menghibur diri Kasino. Ketiganya terbawa suasana tontonan acara Tv yang bagus, menarik dan lucu banget.